Militer.or.id : Berita Militer Indonesia dan Dunia

PT Pindad Perluas Kerja Sama dengan Firma India

Militer.or.id – PT Pindad Perluas Kerja Sama dengan Firma India.

Senjata api buatan Pindad yang dipamerkan di JCC © Aria Pradana/Kumparan

Militer.or.id – Perusahaan pertahanan pelat merah Indonesia yakni PT Pindad telah menggariskan ruang lingkup keterlibatannya yang semakin luas dengan firma-firma dari India, seperti dilansir dari laman IHS Jane.

Dalam pernyataan pada tanggal 31 Mei lalu, PT Pindad menyatakan bahwa perusahaan telah memasuki kemitraan baru dengan Bhukhanvala Industries dan telah memperluas kerjasama dengan Tata.

PT Pindad mengatakan bahwa berdasarkan perjanjian kemitraan dengan Bhukhanvala, kedua perusahaan akan mengembangkan sistem perlindungan balistik berbasis keramik untuk platform kendaraan darat yang diproduksi oleh perusahaan Indonesia, seperti kendaraan lapis baja pengangkut personel (APC) Anoa 6×6 dan Komodo 4×4.

ilustrasi: Panser Pindad. (commons.wikimedia.org)

Selain itu, kedua perusahaan akan mengeksplorasi peluang bagi Bhukhanvala untuk memberi bantuan kepada perusahaan Indonesia dalam upaya mempromosikan senjata api termasuk senapan serbu SS2 5.56 mm, pistol 9 mm seri G2 serta senapan runduk SPR-4 kepada militer dan pasukan paramiliter India.

Sebelumnya dilaporkan bawha dalam pertemuan bilateral delegasi Republik Indonesia (RI) yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri India Narendra Modi, di Istana Merdeka, Jakarta menghasilkan 15 kesepakatan atau Memorandum of Understanding, yang dirilis oleh situs Sekretariat Kabinet RI.

Dari 15 MoU yang ditandatangani tersebut, sebanyak 9 merupakan MoU G to G antara Pemerintah RI dengan Pemerintah India, sedangkan 6 lainnya adalah MoU Non G to G antara Indonesia dan India.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *