Militer.or.id : Berita Militer Indonesia dan Dunia

Rusia Kerahkan Jet Tempur ke Crimea

Su-27 dan Su-30 Rusia (Istimewa)
Su-27 dan Su-30 Rusia (Istimewa)

Lebih dari selusin jet tempur Su-27 dan Su-30 dikerahkan Rusia untuk meningkatkan kekuatan udaranya tiba di Crimea. Pengerahan sejumlah jet tempur ini dilakukan di tengah meningkatnya ketegangan dengan Ukraina.

Seperti disitir dari laman Sindonews (23/ 12), seorang saksi melihat jet-jet itu mendarat di pangkalan udara Belbek di Crimea yang dianeksasi oleg Rusia pada 2014.

Crimea dianeksasi Rusia setelah Presiden Ukraina yang condong ke Moskow, Viktor Yanukovich, melarikan diri dari Kiev menyusul bentrokan di jalan-jalan dan aksi protes keras.

Ketegangan antara Moskow dan Kiev telah meningkat dalam beberapa pekan terakhir setelah Rusia menangkap tiga kapal angkatan laut Ukraina dan awaknya pada 25 November silam dalam sebuah insiden yang diwarnai saling tuding antara Moskow dan Kiev.

Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov menuduh Ukraina sedang mempersiapkan “provokasi” di dekat Crimea sebelum akhir tahun.

Editor: (D.E.S)

Kami sangat menghargai pendapat anda. Bagaimanakah pendapat anda mengenai masalah ini? Tuliskanlah komentar anda di form komentar di bagian bawah halaman ini.

Related Articles

3 Comments

Avarage Rating:
  • 0 / 10
  • Hendro Setiyanto , January 5, 2019 @ 7:57 am

    Negara apapun yg berseteru dgn rusia pasti akan mendapat dukungan pembelaan dari AS dan Nato.
    Dasar berjiwa intervensiator.

  • Hendro Setiyanto , January 5, 2019 @ 2:57 pm

    Negara apapun yg berseteru dgn rusia pasti akan mendapat dukungan pembelaan dari AS dan Nato.
    Dasar berjiwa intervensiator.

  • Hendro Setiyanto , January 5, 2019 @ 2:57 pm

    Negara apapun yg berseteru dgn rusia pasti akan mendapat dukungan pembelaan dari AS dan Nato.
    Dasar berjiwa intervensiator.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *