Rumania Ingin Beli 60 Tank Tempur Utama Baru

Rumania Ingin Beli 60 Tank Tempur Utama Baru

Tank tempur utama TR-85M1 Angkatan Darat Rumania © Dolores RKT via Wikimedia Commons

Militer.or.id – Angkatan Darat Rumania sedang mencari tank tempur utama baru. Saat ini, Angkatan Darat Rumania mengoperasikan sejumlah MBT TR-85 dan TR-85M1 yang tidak memenuhi persyaratan modern untuk kendaraan lapis baja berat, seperti di lansir dari laman Army Recognition.

“Oleh karena itu, Kementerian Pertahanan Rumania memulai program yang ditujukan untuk modernisasi armada tank. Beberapa permintaan informasi akan dikirimkan ke vendor potensial secepatnya”, kata sebuah sumber pada TASS. Militer Rumania diyakini bermaksud untuk mengganti armada tank usangnya dengan MBT Leopard 2A5.

Sumber itu juga mencantumkan beberapa persyaratan untuk MBT baru yang dibutuhkan oleh Angkatan Darat Rumania.

“Tank harus dipersenjatai dengan senapan 120 mm yang kompatibel dengan STANAG dan memiliki kemampuan hunter-killer sepanjang waktu. MBT ini akan menampilkan subsistem komputasi canggih dan ruang komunikasi modern. MBT akan diawaki oleh tiga atau empat kru”, kata sumber itu.

Tentara Rumania akan membeli sekitar 60 MBT, termasuk 54 untuk satu batalyon tank skala penuh dan 6 untuk pelatihan.

Tank tempur utama Leopard 2A Angkatan Darat Polandia © Michal Derela via Wikimedia Commons

Menurut laporan analisis dari Military Balance 2018 yang diterbitkan oleh International Institute for Strategic Studies (IISS) yang berbasis di London, Angkatan Darat Rumania saat ini mengoperasikan sekitar 42 unit MBT TR-580, 104 unit MBT TR-85 dan 54 unit MBT TR-85M1. Disebutkan pula bahwa TR-85/TR-85M1 adalah kendaraan berat utama Angkatan Darat Rumania.

Spesifikasi MBT TR-85M1

  • Panjang: 9.960 mm
  • Lebar: 3.435 mm
  • Tinggi 3.100 mm
  • Berat: 52,5 ton
  • Kru: 4 orang
  • Persenjataan:
    – Senjata utama: kanon A-308 100 mm (salinan D-10T2S Soviet) plus 41 amunisi
    – Senapan anti-pesawat: DShKM 12,7 mm plus peluru 750 butir
    – Senapan mesin: Kalashnikov PKT 7,62 mm plus peluru 5000 butir
  • Pelontar asap: 20 tabung
  • Suite sensor tank terdiri dari:
    – Sistem kendali tembak Ciclop-M1
    – Perangkat night vision dan pengintai laser

Dan fakta sebenarnya adalah bahwa tank tempur utama TR-85M1 Rumania merupakan varian upgrade dari MBT T-55 yang berasal dari Uni Soviet.

Kami sangat menghargai pendapat anda. Bagaimanakah pendapat anda mengenai masalah ini? Tuliskanlah komentar anda di form komentar di bagian bawah halaman ini.

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *