Uji Laut Pantsyr-ME Rusia Dimulai Tahun Ini

Uji Laut Pantsyr-ME Rusia Dimulai Tahun Ini

Militer.or.id – Uji Laut Pantsyr-ME Rusia Dimulai Tahun Ini.

Sistem artileri/rudal pertahan udara Pantsyr-ME. © Rostec

Militer.or.id – Sistem artileri/rudal pertahanan udara terbaru dari Rusia, Pantsyr-ME akan diuji di darat dan di laut tahun depan, menurut keterangan CEO Biro Desain Kelautan Almaz, Alexander Shlyakhtenko seperti dilansir dari laman TASS pada hari Selasa.

“Ini [Pantsyr-ME] akan diuji mulai tahun depan, pertama pada platform berbasis darat dan kemudian akan dikirimkan ke salah satu kapal”, kata CEO tersebut.

Shlyakhtenko sebelumnya mengatakan kepada TASS bahwa sistem rudal dan artileri pertahanan udara modern Pantsyr-ME Rusia akan dipasang pada korvet cepat rudal Project 1241 (Molniya) dan menjalani uji coba di Laut Hitam.

Sebagai CEO High Precision Systems Corporation, Alexander Denisov mengatakan bahwa percobaan tersebut diperkirakan akan selesai dalam satu atau dua tahun dan Angkatan Laut Rusia telah memesan kompleks rudal pertahanan udara ini.

Sebuah korvet Proyek 22800 Karakurt diharapkan menjadi kapal perang pertama yang menerima sistem Pantsyr-ME tersebut.

Pantsyr-ME adalah versi kapal perang dari sistem artileri/rudal pertahanan udara untuk angkatan darat yang disebur Pantsyr-S. Versi maritim dapat dilengkapi dengan varian rudal berbasis darat dan juga rudal Germes-K yang dapat dipandu oleh pesawat nirawak. Pantsyr-ME dipersiapkan untuk menggantikan CIWS Kortik.

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *