Thailand Tugaskan 4 Jet Pelatih T-50TH Pertama

Thailand Tugaskan 4 Jet Pelatih T-50TH Pertama

Militer.or.id – Thailand Tugaskan 4 Jet Pelatih T-50TH Pertama.

Uji penerbangan jet tempur FA-50 oleh Angkatan Udara Korea Selatan © RoKAF via Wikimedia Commons

Militer.or.id – Angkatan Udara Kerajaan Thailand telah menugaskan 4 (empat) unit jet pelatih tempur canggih T-50TH yang pertama yang diproduksi Korea Aerospace Industries, seprti dilansir dari Flight Global.

Upacara komisioning tersebut berlangsung pada tanggal 4 April dipangkalan angkatan udara Tarkly, Thailand, menurut keterangan KAI.

Keempat pesawat latih T-50TH tersebut awalnya dipesan pada tahun 2015 silam, tapi pesanan berikutnya untuk 8 (delapan) unit tambahan telah ditempatkan pada tahun 2017 dan akan dikirimkan pada akhir tahun 2019 atau awal tahun 2020.

Angkatan Udara Kerajaan Thailand (RTAF) bermaksud untuk menggantikan armada jet pelatih Aero L-39ZA Albatrol yang telah menua dengan peran sebagai jet latih tempur, SAR tempur, pengawalan termasuk pesawat serang ringan.

Berdasarkan data Flight Fleets Analyzer menunjukkan bahwa terdapat sekitar 182 unit T-50 beserta variannya berada dalam layanan secara global, dengan 28 unit lain berada dalam pesanan.

Angkatan Udara Republik Korea atau RoKAF adalah sebagai pengguna terbesar untuk pesawat tersebut dengan total sekitar 145 unit. Sementara operator lainnya termasuk Indonesia (15 unit), Irak (6 unit) dan Filipina (12 unit).

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *