Militer.or.id – Rusia Lakukan Pengujian Tor-M2DT Baru.
Militer.or.id – Versi rudal yang diadopsi untuk digunakan di wilayah Arktik dari sistem rudal pertahanan uadara jarak pendek, Tor-M2 Rusia telah di tes dilapangan uji Kapustin Yar di wilayah Astrakhan, dan berhasil mencegat dua rudal jelajah tiruan, seperti dilansir dari Sputnik News.
Pengujian sistem short-range air defense (SHORAD) Tor-M2DT Arktik tersebut terjadi dalam kondisi jamming aktif, dengan target udara meniru perilaku unit udara musuh.
Sistem tersebut sekarang telah diatur untuk melanjutkan pengujian iklim di Arktik, di mana diharapkan dapat beroperasi pada suhu -50 Celcius. Jika semua berjalan sesuai rencana, Tor-M2DT akan memasuki produksi massal dan diadopsi oleh militer Rusia akhir tahun ini.
Tor-M2DT dipasang pada kendaraan segala medan DT-30 dan pertama kali dipamerkan pada parade Hari Kemenangan tahun lalu di Moskow. Tor-M2DT ini merupakan sistem SAM jarak dekat yang canggih yang dirancang untuk mempertahankan fasilitas militer dan sipil terhadap serangan udara musuh, rudal jelajah dan serangan UAV.
Sistem ini telah mampu mendeteksi lebih dari 40 target udara, dan untuk melacak dan melibatkan hingga empat dari mereka secara bersamaan pada jarak hingga 12 km dan ketinggian hingga 10 km dengan 16 buah rudal.
Sebuah modifikasi dan peningkatan sistem rudal Tor diperkenalkan pada akhir 1980an, Tor-M2DT dikembangkan oleh Pabrik Elektromekanik Izhevsk, anak perusahaan Almaz-Antey. Pengujian sistem Tor-M2 di Kapustin Yar bulan lalu memastikan bahwa sistem tersebut memiliki tingkat kerusakan dan penguncian target 100% (lebih dari 30 tes).