Latihan Garuda Shield Kostrad-US Army, Gunakan Apache

Latihan Garuda Shield Kostrad-US Army, Gunakan Apache

Militer.or.id – Latihan Garuda Shield Kostrad-US Army, Gunakan Apache.

Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad, Mayjen TNI Ainurrahman meninjau Latihan Bersama  Garuda Shield-11 di Sukabumi.

Sukabumi – Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad, Mayor Jenderal TNI Ainurrahman meninjau Latihan Bersama (Latma) Garuda Shield-11 di Sukabumi. Kunjung ini berlangsung selama dua hari di dua tempat latihan yang berbeda.

Hari pertama kunjungan dilaksanakan di Mayonif 310/KK Cikembar Sukabumi, Jawa Barat, disambut oleh Komandan Latihan (Exercise Director) Letnan Kolonel Inf Khabib Mahfud, S.I.P dan Colonel Roger Pukahi untuk meninjau pelaksanaan Command Post Exercise (CPX), Combined Tactical Operation Center (CTOC) dan Aviation (TNI AD dan US Army).

Latihan Bersama Garuda Shield-11 di Sukabumi, Jawa Barat

Dalam kesempatan tersebut Pangdivif 1 Kostrad meninjau secara langsung proses latihan Posko yang sudah memasuki Tahap Dinamika.

“Pada dasarnya pelaksanaan CPX (Latihan Posko) sama dengan yang sering dilaksanakan oleh TNI AD, hanya saja mungkin ada beberapa istilah dan tahapan pelaksanaan yang sedikit berbeda”, ujar Mayor Jenderal TNI Ainurrahman.

Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad, Mayjen TNI Ainurrahman meninjau Latihan Bersama Garuda Shield-11 di Sukabumi.

Di hari kedua, Panglima Divif 1 Kostrad meninjau pelaksanaan latihan gabungan antara Aviation dan pasukan darat kedua negara yang dilaksanakan di medan latihan Kostrad di Cibenda, Sukabumi.

Skenario yang dilatihankan yaitu Aviation dengan menggunakan 3 helikopter Bolcow, 1 helikopter MI-17, dan 3 helikopter Apache untuk menghancurkan sasaran darat dilanjutkan dengan serbuan munisi tajam oleh pasukan yang bermanuver di darat.

Tetapi latihan penembakan oleh Aviation batal dilaksanakan sebab buruknya cuaca di daerah latihan.

Panglima Divisi Infanteri 1 Kostrad, Mayjen TNI Ainurrahman meninjau Latihan Bersama Garuda Shield-11 di Sukabumi.

“Pelaksanaan latihan berjalan dengan lancar dan aman, hanya saja untuk Aviation masih terkendala cuaca karena di daerah Sukabumi sudah masuk ke musim penghujan. Semoga saja sesuai dengan tujuan dan sasaran yang diharapkan dari Latma ini”, ujar Pangdivif 1 Kostrad. (Penkostrad).

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *