Tontangkas untuk Menguji Keterampilan Prajurit

Tontangkas untuk Menguji Keterampilan Prajurit

Militer.or.id – Tontangkas untuk Menguji Keterampilan Prajurit.

Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Agus Surya Bakti mengucapkan selamat kepada prajurit. (tniad.mil.id).

Makassar – Setelah selesai mengikuti lomba ketangkasan selama 5 hari (25 sampai 29 September 2017) di wilayah Pakatto, Panaikang dan Kariango, akhirnya tim Yonif Raider 700/WYC tampil menjadi juara dalam perlombaan Peleton Tangkas (Ton Tangkas) tingkat jajaran Kodam XIV/Hasanuddin tahun 2017.

Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 7 tim peserta dari Satuan Tempur (Satpur) dan Satuan Bantuan Tempur (Satbanpur) di jajaran Kodam XIV/Hasanuddin. Walau kondisi terik matahari selama pelaksanaan perlombaan, tetapi tidak mengurangi semangat dan tekad para peserta lomba untuk meraih sebuah predikat sebagai juara.

Keluar sebagai juara lomba Tontangkas di Kodam XIV/Hasanuddin adalah :

  1. Juara pertama diraih oleh Yonif Raider 700/WYC.
  2. Juara II diraih oleh Yonarhanudse 16/Maleo.
  3. Juara III diraih oleh Yonif 721/Makasau.

Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Agus Surya Bakti sewaktu menutup perlombaan Tontangkas pada Jumat 29-9-2017 di lapangan apel Makodam Makassar, Sulawesi Sealtan, menyampaikan, ucapan selamat kepada para peserta lomba atas dedikasi dan semangatnya dalam mengikuti perlombaan ini.

“Walau hasil yang diperoleh belum secara maksimal sesuai standar latihan, tetapi perolehan ini cukup membanggakan sebagai wujud keberhasilan dari pembinaan satuan yang dilaksanakan para Komandan Satuan,”kata Mayjen TNI Agus SB.

Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Agus Surya Bakti. (tniad.mil.id).

Pada kesempatan itu, Pangdam juga mengingatkan kepada para pemenang, bahwa kemenangan diraih bukan menjadi puncak segalanya, tetapi menjadi sebuah motivasi dan evaluasi bagi para tim untuk lebih intensif dalam berlatih dengan mengubah strategis dan teknik latihan, melalui latihan secara bertahap, bertingkat, berlanjut dan berkesinambungan, sehingga dalam menghadapi even lebih besar nantinya pada bulan November 2017 mendatang ditingkat Angkatan Darat, dapat meraih juara.

“Kemenangan adalah sebuah kehormatan bagi satuan, tetapi kemenangan yang diraih harus dilandasi dengan semangat kejujuran dan sportivitas” ujar Pangdam XIV/Hasanuddin.

Turut hadir dalam acara penutupan diantaranya Kasdam, para Danrem, Danrindam, para staf ahli Pangdam, para Asisten, para Kabalak dan Dansat jajaran Kodam XIV/Hasanuddin. (tniad.mil.id).

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *