Militer.or.id – Pemprov Kaltara Berminat Beli Pesawat Nurtanio.
Tanjung Selor. Militer.or.id – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara berniat membeli pesawat buatan anak negeri N-219 Nurtanio untuk kebutuhan transportasi masyarakat di wilayah perbatasan RI dengan Malaysia.
Gubernur Kaltara Irianto Lambrie di Tanjung Selor, Kalimantan Utara, Senin, 13/11/2017 menyatakan bahwa niatnya membeli pesawat dengan banderol harga Rp80 miliar itu akan segera dikoordinasikan dengan DPRD setempat.
Dia menegaskan, meskipun Pemprov Kaltara selaku pemegang kewenangan tertinggi soal penggunaan anggaran namun tetap dikoordinasikan dengan legislatif selaku mitra kerja dalam pemerintahan.
“Untuk pembelian dan kerja sama pengoperasian pesawat multifungsi (N-219 Nurtanio) itu akan dikoordinasikan dengan DPRD Kaltara terlebih dahulu selaku mitra kerja dalam pemerintahan,” ujarnya.
Selain itu, Gubernur Kaltara juga akan berkonsultasi dengan Menteri Dalam Negeri (Tjahyo Kumolo) terkait rencananya tersebut. Irianto Lambrie mengutarakan, minimal satu unit pesawat jenis ini telah dimiliki Provinsi Kaltara pada 2019.
Irianto Lambrie mengungkapkan, dari segi finasial Pemprov Kaltara mampu membeli pesawat ini hingga dua unit, tetapi menyangkut pembayarannya perlu dikoordinasikan dengan DPRD Kaltara dan Mendagri.
Jika rencana pembelian pesawat N-219 mendapatkan persetujuan dengan DPRD setempat maka penganggarannya dapat dicantumkan dalam APBD 2018.
Keseriusan Pemprov Kaltara untuk memiliki pesawat ini, pihaknya bersama DPRD akan mengunjungi PT Dirgantara Indonesia (DI) mempertanyakan mekanisme pembayarannya.
Irianto Lambrie juga mengharapkan, pembelian pesawat ini melibatkan investor (swasta) dengan sistem “B to B” business to business. (Antara).