Kapal Perang Koarmatim Begerak ke Perairan Banten

Kapal Perang Koarmatim Begerak ke Perairan Banten

Militer.or.id – Kapal Perang Koarmatim Begerak ke Perairan Banten.

Kapal Perang Koarmatim Begerak ke Perairan Banten,dari Pangkalan Koarmatim Surabaya, 18/9/2017

Surabaya – Unsur-unsur kapal perang Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) yang terlibat Demo Tempur Laut dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 TNI Senin Siang, berlayar menuju perairan Banten, yang secara bersamaan bertolak dari Pangkalan Koarmatim Surabaya, Senin (18/09/2017).

Kapal Perang Koarmatim Begerak ke Perairan Banten,dari Pangkalan Koarmatim Surabaya, 18/9/2017

Keberangkatan unsur Laut ini dalam rangka mendukung acara Demo Tempur Laut yang dipimpin langsung oleh Komandan Guspurlatim Laksma TNI Rachmad Jayadi, M.Tr.(Han)., yang akan dilaksanakan pada 5 Oktober 2017 puncak acara HUT TNI yang akan terpusat di Cilegon, Banten.

Kapal Perang Koarmatim Begerak ke Perairan Banten,dari Pangkalan Koarmatim Surabaya, 18/9/2017

Selama lintas laut menuju perairan Banten unsur-unsur kebanggaan TNI AL melaksanakan serial latihan dengan pergerakan yang tidak ekstrim (pertahankan kondisi tekniis adalah yang utama). Sedangkan unsur pesawat udara (pesud) Puspenerbal akan berangkat dari Surabaya pada tanggal 21 September 2017.

Kapal Perang Koarmatim Begerak ke Perairan Banten,dari Pangkalan Koarmatim Surabaya, 18/9/2017

Adapun unsur-unsur laut yang akan terlibat Demo yaitu, KRI Teluk Sampit-515, KRI Teluk Banten-516, KRI Teluk Mandar-514, KRI Tarakan-905, KRI Dewaruci, KRI Nanggala-402, KRI Nagapasa-403, KRI Lambung Mangkurat-374, KRI Untung Suropati-372, KRI Singa-651, KRI Ajak-653, KRI Hiu-634, KRI Tatihu-853, KRI Layaran-854, KRI Madidihang-855, KRI Terapang-648, KRI Raden Eddy Martadinata-331, KRI Oswald Siahaan-354, KRI Yos Sudarso-353, KRI Abdul Halim Perdana Kusuma-355, KRI Sultan Hasanuddin-366, KRI Fatahillah-361 dan KRI Surabaya-591.(Dispenarmatim)

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *