Militer.or.id – AS565 MBe Panther TNI AL Jalani Uji Terbang.
Militer.or.id – Helikopter AS565 MBe Panther TNI AL dengan nomor seri HX-5602 terlihat menjalani flight test atau uji terbang pada tanggal 23 September 2017 di Bandara Husein Sastranegara, Bandung.
Kepemilikan helikopter ini dibuktikan dengan lambang Dinas Penerbangan Angkatan Laut (Dispenerbal) yang terlihat di badan helikopter.
Registrasi HX (Helikopter Eksperimental) digunakan sebagai nomor registrasi sipil sementara agar dapat diterbangkan di ruang udara publik hingga helikopter diserahterimakan kepada pengguna (TNI AL).
Berdasarkan kontrak yang ditandatangani pada akhir 2014, Airbus akan memasok helikopter AS565 MBe Panther kepada PT Dirgantara Indonesia yang selanjutnya dirakit kembali dan dilengkapi peralatannya di Indonesia. Hal ini dilakukan karena PT DI bertindak sebagai otoritas desain.
PT Dirgantara Indonesia akan mengerjakan instalasi suite peperangan anti-kapal selam (ASW) yang mencakup dipping sonar dan sistem peluncuran torpedo.
Dikenal sebagai salah satu platform peperangan anti-kapal selam dunia, AS565 MBe Panther dilengkapi dengan dua mesin Safran Arriel 2N yang memiliki performa mumpuni.
Kecepatan tertinggi helikopter ini adalah 165 kt dengan jangkauan hingga 780 kilometer serta mampu beroperasi di iklim tropis
Helikopter ini juga menawarkan gearbox utama baru, rotor ekor generasi terbaru dan autopilot 4-sumbu yang mengurangi beban kerja awak.
Photo : AS565 MBe Panther TNI AL Jalani Uji Terbang (Jet Photos)
Edditor : (D.E.S)