Kendaraan Dinas Babinsa, Optimalisasi Tugas Satuan Komando Kewilayahan

Kendaraan Dinas Babinsa, Optimalisasi Tugas Satuan Komando Kewilayahan

Militer.or.id – Kendaraan Dinas Babinsa, Optimalisasi Tugas Satuan Komando Kewilayahan.

ilustrasi : Kendaraan Dinas Babinsa Kodim 0103/Aceh Utara (TNI AD)

Gorontalo – Komandan Korem (Danrem) 131/Santiago Brigjen TNI Sabar Simanjuntak menyerahkan kendaraan dinas kepada Bintara Pembina Desa (Babinsa), Senin 21-8-2017  di Desa Duano, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.

“Penyerahan sepeda motor kepada para prajurit adalah bentuk apresiasi dan perhatian komando untuk mendukung optimalisasi tugas satuan komando kewilayahan di tingkat Kodim sampai kepada Babinsa,” ujar Brigjen TNI Sabar Simanjuntak.

Brigjen TNI Sabar Simanjuntak memberi apresiasi kepada para prajurit yang senantiasa melaksanakan tugas kewilayahan maupun kegiatan lain dengan keterbatasan sarana tranportasi yang dipunyai selama ini, berkaitan dengan tugas kewilayahan maupun kegiatan lain yang membutuhkan kendaraan roda 2 di jajaran Korem 131/Santiago.

“Dengan adanya sokongan kendaraan ini di harapkan dapat menjadi motivasi bagi prajurit di jajaran Korem 131/Santiago untuk meningkatkan kerja sama dengan aparat terkait,” Tutur Brigjen TNI Sabar Simanjuntak.

Menurut Danrem 131/Santiago, kompleksitas permasalahan keamanan yang dihadapi sekarang ini menuntut prajurit bertindak cepat dan mempunyai mobilitas yang tinggi dalam mewaspadai serta mencermati permasalahan di lapangan.

ilustrasi : Kendaraan Dinas Babinsa Kodim 0811/Tuban (TNI AD).

“Saya berharap bantuan sepeda motor ini dapat berguna bagi kelancaran dalam menyokong tugas pokok. Saya juga meminta agar sepeda motor ini digunakan dengan baik dan selalu peduli serta rasa ikut memiliki, semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan petunjuk dan bimbingan dalam menjalankan tugas,” jelas Brigjen TNI Sabar Simanjuntak.

Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Bone Bolango, Ishak Ntoma mengatakan hingga sekarang ini daerah tersebut masih mempunyai kecamatan terpencil yaitu Kecamatan Pinogu.

“Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan dari pihak TNI yang sudah membuat jalan rabat beton sehingga kedepan jalan ke Kecamatan Pinogu bisa selesai pengerjaannya,” tutur Ishak Ntoma .

Sekretaris Daerah Kabupaten Bone Bolango, Ishak Ntoma juga menjelaskan bahwa sudah ada kerjasama dengan TNI untuk membantu masyarakat terpencil melalui pembangunan jalan.  Dirilis Antara 21 Agustus 2017.

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *