Militer.or.id – Kasad Jenderal Mulyono, Tinjau Lomba Ton Tangkas.
Cipatat, Militer.or.id – Memasuki hari kelima Lomba Ton Tangkas Periode II tahun 2017, Kasad Jenderal TNI Mulyono meninjau dan sekaligus melepas peserta Lintas Medan pada Selasa 7 November 2017.
Sebelum melepas peserta gelombang pertama, Kasad memberi semangat dengan mengatakan bahwa prajurit harus menunjukkan semangat juang dan kegigihan sebagai prajurit TNI AD yang dalam melintasi berbagai Medan berat.
Dalam perlombaan Lintas medan (Limed) yang digelar di daerah latihan Pusdikif Cipatat ini, para peserta harus bisa melewati berbagai rintangan seperti perbukitan, persawahan, perkebunan, tanjakkan, turunan dan sungai serta jembatan dengan jarak tempuh kurang lebih 6,150 Km, dengan Start dan Finish di Lapangan Kartika Pusdikif Cipatat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Untuk mekanisme pelaksanaan Limed itu sendiri, dibagi 2 gelombang yang dilaksanakan selama 2 hari melalui undian oleh Komandan Kodiklat TNI AD Letjen TNI Agus Kriswanto.
Dari hasil undian tersebut, ada 9 Kontingen yang bertanding pada Selasa 7-11-2107 hari ini, yaitu Kodam Jaya, Kodam XVII/Cen, Kodam XII/Tpr, Kodam XIII/Mdk, Kodam V/Brw, Kodam VI/Mlw, Kodam XVIII/Ksr, Divif 1/Kostrad dan Kodam IM.
Sedangkan 8 Kontingen lainnya yakni Kodam I/BB, Kodam II/Swj, Kodam III/Slw, Kodam IV/Dip, Kodam IX/Udy, Kodam XIV/Hsn, Kodam XVI/Ptm dan Divif 2/Kostrad, akan melaksanakan Limed pada hari Rabu 8 Nvember 2017 besok.
Sebagaimana dikatakan Kasad pada acara pembukaan Ton Tangkas Periode II tahun 2017 beberapa hari yang lalu bahwa penyelenggaraan lomba ini bertujuan untuk mengetahui keberhasilan pembinaan latihan Satpur dan Satbanpur, sebagai salah satu aspek Pembinaan Satuan, sekaligus sebagai bahan evaluasi bagi Pimpinan TNI AD dalam menentukan kebijakan Binsat kedepan.
Dimana melalui lomba Peleton Tangkas tersebut, para prajurit diharapkan dapat mencapai kemampuan standar yang telah ditetapkan, sehingga profesionalisme prajurit semakin nyata dapat terwujud, untuk membangun pribadi prajurit TNI AD yang disiplin, jago perang, jago tembak, jago beladiri dan memiliki fisik yang prima.
Adapun tiga posisi waktu tercepat pada kategori Limed pada Selasa 7 November 2017 yakni :
- Pertama dikukuhkan oleh Kontingen Divif 1/Kostrad dengan waktu 47,53 menit.
- Kedua oleh Kodam V/Brawijaya dengan waktu 51,41 menit.
- Ketiga adalah Kodam XIII/Merdeka dengan akumulasi waktu 52,18 menit. (Dispenad).