Militer.or.id – Jalan Pintas Program F-35 Bisa Bahayakan Pasukan.
Militer.or.id – Pentagon mengabaikan kelemahan utama F-35 Joint Strike Fighter yang dapat menyebabkan anggota layanan berisiko dalam upaya untuk menjaga program yang telah lama ditindaklanjuti bisa sesuai jadwal, menurut peringatan Grup Watchdog (pengawas) yang diberitakan oleh Military.com.
Sebuah dewan peninjau militer pada bulan Juni bertemu untuk melihat beberapa kekurangan yang ada pada F-35. Kelompok itu mengumumkan 19 masalah serius tanpa rencana yang jelas untuk memperbaiki semuanya, menurut laporan baru dari Project on Government Oversight, pengawas non-partisan independen yang mengekspos pemborosan, penipuan dan penyalah-gunaan pemerintah.
Sebelum pertemuan Juni, POGO melaporkan, 19 masalah telah diberi label defisiensi Kategori I, yang berarti mereka “dapat menyebabkan kematian, cedera parah, atau penyakit akibat dipaksa bekerja, dapat menyebabkan kerugian atau kerusakan besar kepada sistem senjata, secara kritis membatasi kemampuan kesiapan tempur dari organisasi yang menggunakan atau menyebabkan penghentian lini produksi”.
Selama pertemuan, kekurangan itu beralih ke kekurangan Kategori II, klasifikasi yang kurang serius, yang berarti bahwa mereka “dapat menghambat atau membatasi pencapaian misi yang sukses”, menurut POGO.
“Itu adalah proses deliberatif yang menugaskan kategorisasi untuk masing-masing kekurangan tersebut”, kata Dan Grazier, seorang perwira veteran Marinir dan rekan militer POGO yang menulis laporan itu. “Untuk program ini hanya membuat sedikit perubahan dokumen pada hal-hal tersebut sehingga mereka bisa berkata, ‘Oh, lihat, kami sudah membereskan semua masalah ini’ adalah cukup memprihatinkan”.
Kantor Program Bersama F-35 membalas, dengan mengatakan bahwa dewan peninjau bertemu secara teratur untuk menilai kekurangan. Setiap keputusan yang dibuat oleh kantor program F-35 didasarkan pada “proses yang mapan, disiplin dan transparan”, kata juru bicara KPB F-35, Joe DellaVedova.
“Tujuan dari dewan peninjau yang dijadwalkan secara rutin adalah untuk menilai pengkategorian berdasarkan data, berdasarkan masukan dari personel, terhadap kematangan armada F-35 saat ini”, katanya. “Hasilnya disetujui oleh personel dan dilaksanakan oleh program F-35”.
Beberapa masalah yang dijabarkan oleh dewan peninjau dari Kategori I ke Kategori II, menurut POGO, termasuk:
- Masalah dengan “transponder” yang tidak secara otomatis mengirim sinyal darurat ketika pilot keluar. Itu berarti bisa berjam-jam sebelum ada yang tahu bahwa pilot telah terlontar dan jatuh.
- Masalah dengan “arresting tailhook” pada varian F-35 Angkatan Udara. Insinyur penguji menemukan pesawat bisa rusak ketika “tailhook” digunakan ketika ada kegagalan rem di karenakan masalah yang disebut “upswing”.
- Pilot F-35 saat ini menembakkan rudal presisi dipandu” tak bisa mengkonfirmasi koordinat target”, yang dapat menempatkan pasukan di darat berisiko terkena senjata dari pasukan sendiri.
Tidak ada rencana spesifik yang diberikan untuk perbaikan masalah selama pertemuan dimana mereka diturunkan ke kategori kurang parah, menurut laporan tersebut. “Bukan seperti ini proses pengembangan yang seharusnya”, tulis Grazier.
Perangkat lunak F-35 Block 3F terbaru telah menunjukkan kemampuan serta stabilitas untuk melaksanakan semua misi yang diperlukannya dan menggabungkan semua perbaikan yang diperlukan untuk mengidentifikasi perbedaan seperti yang diarahkan oleh personel, menurut keterangan DellaVedova.
“Program ini akan terus menggunakan semua sumber daya yang tersedia untuk memberikan kemampuan tempur sebagai bagian dari metodologi pengembangan berkelanjutan”, katanya.
Namun Grazier mengatakan pasukan berhak mengetahui lebih banyak tentang proses perubahan kategorisasi permasalahan yang ada pada pesawat. Kantor Akuntabilitas Pemerintah atau GAO pada bulan Januari lalu menemukan bahwa program F-35 memiliki 111 kekurangan Kategori I. Karena notulen pertemuan Grazier hanya membahas 19 masalah Kategori I, maka seharusnya para pemimpin pertahanan perlu menjelaskan bagaimana mereka berurusan dengan 92 masalah lainnya.
“Saya ingin tahu apa lagi yang telah mereka lakukan untuk mengatasi hal ini. Apakah [masalah yang tersisa] telah ditangani dengan benar? Apa lagi yang kita tidak tahu tentang proses ini?”, lanjutnya.
Mike Friedman, juru bicara Lockheed Martin, mengatakan bahwa itu adalah pesawat tempur paling aman dan paling canggih yang ada di langit. Dengan lebih dari 150.000 jam terbang, ia memiliki “catatan keamanan luar biasa”, katanya, melebihi rekor jet tempur lainnya pada tahap ini dalam kedewasaan mereka.
“Kekurangan saat ini yang muncul dari Joint Program Office F-35 sudah diketahui, dipahami dan di jalan menuju resolusi, dan perangkat lunak 3F terbaru ini telah menunjukkan kemampuan dan stabilitas untuk melaksanakan semua misi yang diperlukan”, kata Friedman.
Menambahkan bahwa meskipun item yang terbuka penting untuk diselesaikan, mereka mewakili tidak ada dampak yang segera terjadi terhadap keselamatan penerbangan atau parameter kinerja utama. Lockheed Martin bekerjasama dengan Kantor Program Bersama untuk memprioritaskan dan memperbaiki area yang tersisa untuk memastikan bisa terus memberikan pesawat paling canggih di dunia.
Kongres AS perlu terus mengajukan pertanyaan-pertanyaan keras kepada para pemimpin militer tentang program F-35, kata Grazier, terutama karena dijadwalkan untuk bergerak dari proses pengembangan ke fase Uji Operasional dan Evaluasi Awal di bulan depan.