Flypass T-50i Meriahkan Pemecahan Rekor Tarian Gemu Famire

Flypass T-50i Meriahkan Pemecahan Rekor Tarian Gemu Famire

Militer.or.id – Flypass T-50i Meriahkan Pemecahan Rekor Tarian Gemu Famire.

Pemecahan rekor tarian gemu famire yang dilaksanakan serentak oleh TNI/Polri diseluruh Indonesia, diawali dengan fly pass tiga pesawat tempur T-50i Golden Eagle.

Magetan, Militer.or.id  –  Diawali dengan fly pass tiga pesawat tempur T-50i Golden Eagle, pemecahan rekor tarian gemu famire yang dilaksanakan serentak oleh TNI/Polri diseluruh Indonesia.

“Tari Gemu Famire di Lanud Iswahjudi di targetkan hanya 4000 orang namun hari ini ternyata diikuti oleh 5000 orang lebih personel dari TNI/Polri, Forkopimda se-Karesidenan Madiun, serta ibu-ibu keluarga besar TNI/Polri,” kata Danlanud Iswahjudi Marsekal Pertama (Marsma) TNI Samsul Rizal, S.IP., MTr (Han).

Pada kesempatan tersebut Danlanud Iswahjudi, mengucapkan selamat datang serta ucapan terima kasih kepada para peserta atas kesediaan untuk hadir memeriahkan pemecahan rekor tari Gemu Famire dalam ikatan kekeluargaan dan nuasa kebersamaan.

“Pemecahan rekor Gemu Famire ini selain bertujuan untuk memeriahkan HUT ke 73 TNI juga untuk memupuk kebersamaan mengangkat nilai-nilai lokal menjadi nilai-nilai nasional. Lebih dari itu gerakan ini harus kita jadikan momentum menjadikan olah raga sebagai pola hidup sehat bagi masyarakat modern.”

Selain dimeriahkan fly pass 3 pesawat T-50i Golden Eagle dimeriahkan juga oleh fly pass satu pesawat F-16 Fighting Falcon. Deru burung-burung besi menambah seru pelaksanaan pemecahan rekor Tari Gemu Famire yang penuh enerjik. Tidak lupa Lanud Iswahjudi memamerkan 8 pesawat yang menghuni Lanud Iswahjudi , baik F 16 maupun T 50i Golden Eagle.

Usai pelaksanaan tari Gemu Famire, para peserta memanfaatkan momentum langka tersebut untuk berswa-photo atau selfi di depan pesawat tempur T-50i Golden Eagle dan pesawat F-16 Fighting Falcon yang menjadi beground pelaksanaan tarian Gemu Famire. Tari temu Famire juga diikuti oleh siswa SMA Negeri 3 Taruna Angkasa, Madiun, SMK Penerbangan Angkasa Lanud Iswahjudi . (tni-au.mil.id).

administrator
Menyebarkan berita berita <a><b>Militer Indonesia</b></a> dari media media mainstream Asia dan Indonesia. Mendambakan Kekuatan Militer Indonesia menjadi salah satu yang disegani kembali di kawasan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *