Militer.or.id – Alutsista Hi-Tech Masuk Program Akuisisi Rusia.
Militer.or.id – Program pengadaan senjata baru Rusia untuk tahun 2018-2028 telah ditandatangani oleh Presiden Rusia, Vladimir Putin, yang akan mencakup sistem intelijen, robotika, pesawat terbang tanpa awak dan amunisi presisi, seperti dilansir dari laman Defense World.
Wakil Perdana Menteri Rusia, Dmitri Rogozin, dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Kommersant mengatakan bahwa program terbaru telah disiapkan berdasarkan pengalaman penggunaan senjata dan peralatan militer dalam kondisi tempur di Suriah.
“Robotika, sistem intelijen, UAV pengintai dan tempur, sistem pertahanan udara dan amunisi presisi. Semua ini termasuk dalam program pengadaan senjata negara yang baru”, tutur Rogozin.
Pada saat yang sama, orang tidak boleh menutup mata terhadap penumpukan potensi militer NATO, penerapan konsep serangan global oleh Amerika Serikat (A.S.), niat untuk menggunakan senjata di luar angkasa, dan termasuk penyebaran sistem senjata presisi non-nuklir.
“Kami akan memiliki jawaban yang layak untuk semua itu, percayalah”, kata Rogozin memastikan.
Efektivitas dalam penggunaan kompleks tempur dan sistem baru telah dinilai selama penerapannya dalam kondisi ekstrim. Lebih dari 200 jenis senjata dan peralatan diuji.
Pada bulan November 2017, Wakil Menteri Pertahanan Rusia Tatiana Shevtsova berkata bahwa program senjata negara baru tersebut akan menghabiskan anggaran sebesar 19 triliun rubel atau sekitar $ 325 miliar untuk pengadaan peralatan militer dan satu triliun rubel atau sebesar $ 17 miliar untuk sinkronisasi sistem.